Memperhatikan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional nomor 49 tahun 2007 Tentang Standar Pengelolaan Pendidikan Oleh Satuan Pendidikan Nonformal, serta dengan mempertimbangkan kondisi umum dan aspirasi masyarakat, sebagai upaya untuk menghadirkan pengelolaan lembaga pendidikan yang bermutu, maka disusun Visi dan Misi sebagai berikut:
Visi
“Menghasilkan generasi muda yang SUKSES dan berakhlak MULIA”
Misi
Sebagai upaya untuk mewujudkan visi di atas, maka misi Bintang Mulia Homeschooling sebagai berikut:
- Menyelenggarakan program pendidikan alternatif melalui pengembangan potensi akademik dan non akademik berdasarkan bakat dan minat anak.
- Mewujudkan program pendidikan alternatif yang menggandeng orang tua dalam merumuskan kebutuhan belajar anak dan membuka kerjasama dengan pihak lain sebagai upaya pemenuhan kebutuhan belajar tersebut.
- Menyelenggarakan program pendidikan alternatif yang representatif melalui pengelolaan berbasis mutu.
Dalam rangka mencapai visi dan misi seperti yang telah disebut di atas, maka perlu adanya penetapan tujuan strategis. Tujuan strategis ini menggambarkan tentang apa yang ingin dicapai oleh lembaga. Tujuan strategis Bintang Mulia Homeschooling dapat dijabarkan sebagai berikut:
- Membentuk anak yang memiliki kecerdasan, kemandirian dan berkepribadian baik dengan pemetaan gaya belajarnya.
- Membangun jaringan yang baik antara orang tua, masyarakat dan pemerintah untuk pengembangan pendidikan yang berkelanjutan.
- Penetapan sistem penjaminan mutu internal.
Tujuan strategis tersebut kemudian dijabarkan dalam sasaran strategis sesuai dengan permasalahan-permasalahan yang harus dipecahkan dalam kurun waktu 2019 – 2024. Sasaran strategis tersebut terbagi menjadi sasaran jangka pendek, menengah dan panjang. Sebagai gambaran secara keseluruhan, sasaran-sasaran Bintang Mulia Homeschooling sebagai berikut:
- Manajemen sumber daya manusia pengelola dan sumber daya manusia pengguna. Melalui pelatihan intensif bagi pegawai dan program kurikuler maupun kokurikuler bagi siswa beserta orang tua.
- Manajemen sarana – prasarana dan proses pembelajaran Bintang Mulia Homeschooling berbasis teknologi informasi. Sasarannya adalah sistem informasi pelayanan akademik dan proses pembelajaran online.
- Penerapan Total Quality Manajemen dengan perbaikan yang berkelanjutan di setiap bidang.